Konten [Tampil]
Add on di Mozilla Firefox kerap kali digunakan oleh para user untuk memudahkan pekerjaan. Ada banyak pilihan add on firefox yang recommended untuk digunakan, berikut kami akan merekomendasikan Add on Firefox yang berguna untuk kalian.
1. Bitwarden
Bitwarden adalah aplikasi gratis (beberapa fitur memerlukan biaya langganan tambahan) dan memiliki kode sumber terbuka yang digunakan untuk mengelola dan mengamankan data kredensial pengguna seperti data otentikasi login, kartu kredit, kartu identitas dan catatan.
link menuju Add on di bawah
2. Simple Translate
Simple translate adalah Add-on penerjemah yang sangat recommended untuk kalian install di Firefox kalian, agar kalian tidak perlu translate manual di website berbahasa Inggris atau bahasa lain.
link menuju Add on di bawah
3. Search by Image
Karena firefox tidak memiliki pencarian gambar maka Search by Image akan sangat di butuhkan. Search by Image adalah ekstensi browser untuk Firefox yang memungkinkan pencarian gambar yang mudah, dan dilengkapi dengan dukungan untuk lebih dari 30 mesin pencari.
link menuju Add on di bawah
4. Copyfish 🐟 Free OCR Software
Apakah kalian perlu mengekstrak teks dari gambar atau video? Jika ya, maka Add-on OCR gratis Copyfish cocok untuk kalian . karena dia dapat mengekstrak teks dari gambar dan video tanpa mengetik manual.
link menuju Add on di bawah
5. HTTPS Everywhere
HTTPS Everywhere adalah ekstensi peramban sumber terbuka dan gratis, yang dikembangkan secara kolaboratif oleh The Tor Project dan Electronic Frontier Foundation (EFF). Secara otomatis membuat situs web menggunakan koneksi HTTPS yang lebih aman daripada HTTP.
link menuju Add on di bawah
Sekian Dan Terima Kasih
Posting Komentar
Posting Komentar