Cara Aktifkan Visual Style Windows 11 di Microsoft Edge

Posting Komentar
Konten [Tampil]


Beberapa waktu lalu dikabarkan bahwa Visual Effect Windows 11 Kini Hadir di Microsoft Edge Chromium, dimana pada Microsoft Edge Chromium 102 Stable, kita bisa mengaktifkan melalui flags experimental yang secara langsung akan membuat tampilan Microsoft Edge yang kita gunakan memiliki user interface ala Windows 11, termasuk blur di title bar, toolbar, dan tab.

Nah pada artikel kami akan memberikan cara mengaktifkan Visual Style Windows 11 di Microsoft Edge Chromium, berikut langkah langkahnya

Cara Aktifkan Visual Style Windows 11 di Microsoft Edge

1. Pastikan dulu kalian telah menggunakan Microsoft Edge Chromium versi 102 atau di atasnya jika belum silahkan di update dahulu.
2. Selanjutnya silahkan kalian copy dan paste url berikut ke Address bar Microsoft Edge Chromium.
edge://flags/#edge-visual-rejuv-show-settings
lalu enter
3. Kemudian pada bagian Show experimental appearance settings, klik kotak Default.
4. Lalu ubah jadi Enable.
5. Setelah jadi Enable klik Mulai ulang.
6. Microsoft Edge Chromium akan restart.

7. Udah deh tampilan Microsoft Edge Chromium kalian sudah berubah.

Jika belum berubah

Jika tampilannya belum berubah ikuti langkah berikut:

1. Jika belum berubah kalian tinggal aktifkan manual lewat Settings > Appereance
2. Cari Show Windows 11 visual effects in title bar and toolbar, kemudian aktifkan toggle nya ke On.
3. Lakukan hal yang sama pada opsi Use rounded corners for browser tabs (aktifkan toggle nya ke On).
4. Terakhir, silahkan kalian klik restart/Mulai ulang untuk restart Microsoft Edge Chromium kalian.
5. Udah deh tampilan Microsoft Edge Chromium kalian sudah berubah

Syaratnya

Untuk mendapatkan efek transparan, kalian wajib mengaktifkan transparency effect Windows 11 kamu, karena jika tidak, maka fitur ini tidak akan berfungsi dengan sempurna.

Apakah bisa di Windows 10?

Setelah saya coba, sayangnya karena memang di Windows 10 tidak ada Mica Effect opsi Show Windows 11 visual effects in title bar and toolbar tidak ada, namun kamu masih bisa mengaktifkan opsi Use rounded corners for browser tabs.

Penutup

Jadi itu dia Cara Aktifkan Visual Style Windows 11 di Microsoft Edge bagaimana menurut kalian apakah tampilannya lebih fresh? Dan terima kasih
ANWAR
Zaalnet adalah Media digital yang membahas tentang ilmu pengetahuan digital yang bertujuan untuk membantu orang-orang agar dapat mamahami dan menggunakan teknologi dan peralatan masa kini dengan lebih baik lagi

Related Posts

Posting Komentar